Dinas PUPR Malut Pastikan Jalan OBI Rampung Akhir Tahun 2023

SOFIFI, MALUTTODAY.com – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Maluku Utara (Malut) memastikan proyek pembangunan ruas jalan dan jembatan di Pulau Obi Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) bakal rampung akhi Tahun 2023 ini.

Hal tersebut diungkapkan Plt. Kepala Dinas (Kadis) PUPR Malut, Daud Ismail, kepada wartawan dia katakan, bahwa pekerjaan ruas jalan dan jembatan di Laiwui, Jikotamo dan Anggai Pulau Obi itu dipastikan bakal selesai pada bulan Desember 2023 mendatang.

“Pekerjaan tersebut sudah masuk dalam kontrak dengan item pekerjaan hotmix, tentunya pihak rekanan harus melaksanakannya. Bahkan tidak ada kata toleransi kalau memang pekerjaan tersebut sampai membutuhkan penambahan waktu kerja (Adendum),” ujar Daud, Selasa (15/8/2023.

Menurut Daud, targetnya harus selesai. Dimana pihaknya sudah wanti-wanti ke pihak rekanan diupayakan jangan sampai ada perpanjangan waktu karena ini anggaran multiyears. “Kalau memang ada permintaan saya rasa tidak bisa lagi,” tegas Daud Ismail.

Lanjut Daud mengaku, apa yang disampaikan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) sebelumnya bahwa pencapaian progres 40 persen tersebut tidak berbanding lurus seperti yang ditemukan DPRD pada saat melakukan peninjauan dilokasi baru-baru ini.

Atas dasar itulah, kata dia, untuk menggenjot pekerjaan ini agar selesai, pihak mengambil langkah insiatif menggantikan PPK sebelumnya dan menggantikan yang baru dengan harapan secepatnya disfungsionalisasikan.

“Kita sudah mendapatkan laporan terkait pekerjaan di sana. Untuk mempercepat kegiatan, kita sudah ganti PPK yang sebelumnya karena yang bersangkutan juga menjabat sebagai Kabid Cipta Karya dan saya yakin tidak akan efektif,” ungkapnya.

Olehnya itu, Daud menambahkan kemudian pihaknya lakukan pergantian dengan harapannya bisa menuntaskan permasalahan yang ada di lapangan. Prinsipnya minimal dalam priodennya pak gubernur, jalan dan jembatan Laiwui, Jikotamo dan Anggai bisa tuntas dan dinikmati masyarakat Pulau Obi.

Sekadar diketahui, pekerjaan jalan dan jembatan Laiwui-Jikotamo-Anggai Pulau Obi, merupakan salah satu proyek Multiyears dengan menggunakan anggaran APBD sebesar Rp 27.7 miliar yang dikerjakan PT Addis Pratama Persada.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *