Jaksa Terima Sejumlah Dokumen Berkaitan Dengan Dugaan Korupsi Gaji Fiktif di Ternate

TERNATE, MALUTTODAY.com – Mantan Kepala Dinas Pendidikan Kota Ternate Maluku Utara Ibrahim Muhammad, kembali mendatangi kantor Kejaksaan Negeri (Kejari).

Kali ini kedatangannya membawa sejumlah dokumen yang diminta tim penyidik Bidang Pidana Khusus (Pidsus).

Dokumen yang diminta berkaitan dengan dugaan korusi gaji fiktif ratusan juta rupiah di Dinas Pendidikan. Gaji tersebut terhitung sejak tahun 2015 – 2020.

Muhammad yang menggunakan kameja putih saat keluar dari kantor Kejari kepada wartawan mengatakan kedatangannya membawa dokumen Daftar Pelaksanaan Anggaran (DPA).

“Saya membawa DPA lima tahun terakhir terhitung dari tahun 2015 hingga 2020,” akunya, Senin (4/7).

Muhammad bilang, dokumen yang diberikan sesuai dengan permintaan tim Bidang Pidsus, sehingga hari ini ia berikan.

“Sesuai dari permintaan jaksa hanya dokumen, hari ini saya hanya mengantar,” pungkasnya.

Dalam perkara tersebut, sejak tim Bidang Pidsus meningkatkan status ke penyidikan, penyidik telah melakukan pemeriksaan saksi-saksi.

Dari sejumlah saksi, termasuk tiga orang mantan Kepala Dinas Pendidikan Kota Ternate, yakni Muhdar Din, Judi Taslim dan Ibrahim Muhammad. (Shl)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *